Masyarakat Desa Kramat Satukan Pilihan Kepada Jimad Sakteh

Sampang, Jatimsatu.com - Bertempat dihalaman rumah Mantan Kepala Desa Kramat, Kecamatan Kedungdung, masyarakat Desa Kramat meliputi tiga Dusun diantara nya Dusun Dalbadung, Dusun Serean, dan Dusun Baban, lakukan pertemuan Menjelang tahapan pemilihan Gubernur Jawa Timur, Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Sampang, Jum'at (13/09/2024).

Dalam sambutan pembuka, H. Slamet Junaidi melalui Alan kaisan yang mewakili untuk menyampaikan beberapa pesan, salam takdim dan salam hormat dari H. Slamet Junaidi dan KH. Mahfudz.

"Artinya para alumni para simpatisan jika tidak ingin mendukung H. Idi ikut jejaknya guru, jika tidak dengan guru disini juga ada mantan Kades Kramat Ahmad Baidowi," ucapnya.

Lebih lanjut mengenai tentang pasangan Jimad Sakteh, bukan hanya sekedar didukung oleh tokoh masyarakat saja, melainkan para puluhan kyai dari beberapa pesantren yang ada di Kabupaten Sampang.

"Itu menandakan bahwa H. Slamet Junaidi ini bagus dimata Masyarakat yang tidak perlu diragukan lagi," ungkapnya.

Terpantau, dari Masyarakat Desa Kramat melakukan yel-yel yang dipimpin oleh mantan Kepala Desa Kamoning, tujuan nya situasi biar tidak selalu tegang dengan harapan pilkada Kabupaten Sampang berjalan tenang dan damai.

"Jimad Sakteh, Insyaallah Menang, Jimad Sakteh Insyaallah Menang, Jimad Sakteh, Insyaallah Menang," pungkasnya sembari tersenyum. (Ed/dd)

0/Post a Comment/Comments

Dibaca